Fakta-Fakta Hipnotis yang di Luar Nalar dan Sulit Dipercaya

hipnotis
Sejak akhir 1800-an, hipnotis sudah banyak dikenal oleh masyarakat. Banyak dari mereka yang melakukan percobaan dan merasakan pengalamannya dengan hipnotis. Dan faktanya hal ini sering menjadi judul utama di surat kabar dunia hampir setiap hari.

Ahli hipnotis profesional juga pernah melakukan perjalanan antar benua guna melakukan hal-hal yang mengejutkan dengan cara menghipnotis sebagian masyarakat agar melakukan suatu yang tak masuk akal. Dokter juga ada yang menggunakan hipnotis untuk mengurangi rasa sakit pasiennya.

Bahkan dalam kasus kriminalpun banyak orang yang menganggap bahwa mereka dihipnotis untuk melakukan kejahatan, atau seorang perampok menggunakan hipnotis untuk melancarkan aksi jahatnya kepada korban.

Banyak sekali cerita tentang hipnotis yang luar biasa dan bahkan ada beberapa kasus yang sangat sulit untuk dipercaya.

Dan inilah contoh-contoh kasus itu.

1. Melakukan Eksperimen Kepada Murid

Pada tahun 1912, seorang guru di sekolah Berlin yang bernama Boennecker memiliki tugas yang sangat berat dalam mendidik karena kebetulan murid-murid yang ditanganinya banyak yang nakal dan susah diatur, akhirnya dia memutuskan untuk menggunakan hipnotis agar semua muridnya bisa menjadi penurut dan mudah diatur, dia lupa bahwa hipnotis yang ditujukan untuk memasukkan sugesti kepada sekelompok besar orang sangat besar kemungkinannya untuk gagal atau paling tidak beberapa orang tidak akan terkena sugesti yang diberikannya.

Setelah Boennecker memberi sugesti kepada murid-muridnya dia menganggap semua muridnya sudah dalam pengaruh hipnotisnya dan dia menyuruh murid-muridnya untuk selalu mengatakan yang benar dan selalu bersikap sopan serta tidak menyebutkan hipnotisme itu kepada siapapun.

Banyak dari murid Boennecker yang berhasil dipengaruhi hipnotisnya namun ada beberapa murid yang masih sadar tak terpengaruh sedikitpun oleh hipnotis Boennecker, dan ketika  pulang merekapun menceritakan kelakuan gurunya yang mengajar dengan hipnotis.

Investigasipun akhirnya dilakukan untuk mencari bukti bahwa Boennecker telah melakukan hal tersebut. Boenneckerpun akhirnya ditangkap dan di pengadilan dia diputuskan untuk dipenjara selama 10 hari.

2.Karena Waktu Terasa Sangat Lambat

Pada tahun 1953 ada yang unik dari sosok Mr. Richard De Silva dari Ceylon Medical Research Institute yang sedang melakukan penelitian medis, kebetulan Mr. Richard mengalami dan merasakan waktu seakan berjalan sangat lambat. Apa yang dilakukan Mr. Richard saat itu? Ternyata Mr. Richard memutuskan untuk menghipnotis bakteri-bakteri.

Menurut temuannya dia berhasil untuk mempengaruhi tingkat kematian pada bakteri melalui ucapan yang dilakukannya pada saat menghipnotis bakteri-bakteri tersebut. Dia mengemukakan hal ini dalam Kongres Mikrobiologi tingkat internasional yang keenam.

Eksperimen Richard itu dengan menggunakan dua piring hidangan dan hanya salah satu piring saja yang diberi sugesti. Richard berkata di atas salah satu piring itu dengan ucapan seperti kau steril, kau sudah mati, kau tidak bisa tumbuh. Lalu kedua piring itu dimasukkan kedalam inkubator. Setelah 24 jam piring hidangan itu pun dikeluarkan dari inkubator. Dan ternyata hidangan yang rusak memiliki bakteri hidup lebih sedikit dari pada hidangan yang tidak pernah diberi sugesti.

3.Kekejaman yang Membuat Gila

Seorang wanita Hungaria bernama Ilma Szandor yang mengalami kerentanan terhadap histeris dan juga sensitif terhadap saran dan sugesti hipnotis menjadi sasaran para ahli hipnotis profesional untuk mencoba kemampuan hipnotisnya. Padahal itu semua tidak pantas untuk dijadikan alasan bagi seorang dokter dalam memperlakukan sesuatu kepada Szandor.

Eksperimen paling kejam yang dialami Szandor melibatkan sepasang gunting. Szandor diberi sugesti bahwa gunting tersebut adalah gunting yang panas membara seperti besi yang terbakar api, padahal sama sekali gunting itu tidak panas dan tak ada bagian yang membara.

Namun efek sugesti tersebut ternyata sangat dahsyat ketika gunting tersebut ditempelkan pada lengan Szandor, lengannya langsung melepuh terbakar dan membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk sembuh. Akibat kejadian tersebut Szandor pun mengalami ketidak stabilan secara mental sehingga akhirnya dia dianggap gila.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Fakta-Fakta Hipnotis yang di Luar Nalar dan Sulit Dipercaya"

Post a Comment

Blog Archive